Info Ter-Update Seputar Game Mobile (Android & iOS)

Rabu, 01 Agustus 2012

Menjawab SMS Secara Otomatis dengan SmallTalk Android

SmallTalk Android merupakan sebuah aplikasi Android yang berfungsi sebagai penjawab otomatis saat ada orang yang mengajak kita chat atau mengirimkan pesan SMS. Anda pasti pernah mengalami sebuah posisi dimana kita harus menjawab pertanyaan atau menjadi lawan bicara dari seseorang yang mengajak kita chat padahal sebenarnya kita malas untuk melakukannya. Karena tidak jarang dalam percakapan tersebut hanya berisi kata “basa-basi” yang dianggap tidak penting. Namun di satu sisi Anda juga tidak enak untuk tidak membalas pertanyaan dari lawan bicara tersebut. SmallTalk Android bisa menjadi solusi untuk masalah tersebut dengan memberikan jawaban otomatis yang disesuaikan dengan isi pesan lawan bicara.

SmallTalk Android

Fitur SmallTalk Android

SmallTalk Android memang dibuat untuk mengatasi kebosanan dalam berkirim pesan yang dianggap tidak terlalu penting. Karena tidak jarang dalam setiap pesan menanyakan hal-hal yang sudah umum, seperti misalnya “Hai, apa kabar?”, “Lagi sibuk apa”, dan lain-lain yang kadang membuat kita bosan atau malas membalasnya. Dengan SmallTalk Android semua pesan tersebut akan dibalas secara otomatis. Tentu saja dengan menggunakan algoritma khusus agar orang yang mengirimkan pesan tersebut tidak menerima balasan yang “aneh”.


SmallTalk Android ini sendiri dilengkapi dengan beberapa pilihan chatbot yang bertindak sebagai penjawab SMS atau chat secara otomatis. Anda bisa memilih diantara CleverBot, JabberWacky, Spock, A.L.I.C.E., Captain Kirk, dan AfroBot yang masing-masing mempunyai “kepribadian” yang berbeda. Sehingga Anda bisa menggunakan chatbot yang berbeda untuk setiap orang sesuai dengan kepribadian masing-masing agar lawan bicara Anda tidak curiga.
 

Dalam pengaturan aplikasi SmallTalk Android Anda bisa melakukan terhadap beberapa pilihan tentang penerapan jawab otomatis tersebut. Anda bisa memilih untuk menerapkannya pada semua SMS yang masuk, hanya pada sekelompok orang dari daftar kontak, atau sebaliknya dengan menandai beberapa daftar kontak agar tidak termasuk yang dijawab secara otomatis oleh SmallTalk Android.

Jika ada SMS yang masuk dan Anda telah mengatur agar SmallTalk Android menjawab otomatis kontak tersebut, maka beberapa saat kemudian SmallTalk Android akan langsung mengirimkan balasan secara otomatis. Anda bisa melihat daftar percakapan tersebut di apliakasi pesan yang ada di smartphone Android Anda. Semua pesan yang dikirim oleh SmallTalk Android akan diawali dengan nama chatbot yang aktif saat itu, misalnya AfroBot. Tetapi tenang saja karena nama tersebut tidak akan terkirim dalam pesan dan tidak muncul di ponsel penerima. Tanda tersebut hanya untuk memudahkan Anda untuk mengetahui pesan mana yang Anda kirim dengan pesan yang dikirim secara otomatis oleh SmallTalk Android.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar